Kamis, 01 Mei 2014

Tanya Jawab Seputar Stagen Jogja

Dewasa ini banyak sekali ulasan mengenai keamanan menggunakan stagen, beberapa pertanyaan yang muncul diantaranya : amankah stagen ini dipakai oleh ibu hamil, bisakah stagen ini dipakai oleh ibu-ibu sesudah melahirkan khususnya untuk mengembalikan posisi perut supaya kembali langsing, apakah stagen ini pemakaiannya ribet, apakah stagen ini perawatannya susah, apakah stagen ini enak dipakai, dan lainnya.

Sabtu, 25 Januari 2014

Stagen Ibu Hamil, Pasca Melahirkan, Sebuah Peninggalan Nenek Moyang Yang Perlu Dilestarikan

 Tradisi ibu dan nenek kita dalam merawat tubuh usai persalinan adalah tradisi yang perlu dilestarikan. Tradisi ini telah terbukti efektif  mengembalikan tubuh yang semula besar karena hamil dan melahirkan, usai menjalankan perawatan pasca melahirkan secara tradisional, tubuh kembali langsing. Perawatan tradisional ini cukup simpel, yaitu hanya menggunakan stagen jawa atau sering disebut gurita. 

Stagen adalah sejenis sabuk panjang. Stagen terbuat dari kain yang sangat panjang (panjangnya hingga belasan meter). Cara memakainya cukup dililitkan dengan kencang pada bagian perut. Dalam pemasanganya, Anda perlu bantuan ibu atau orang lain untuk memakaikannya karena kainnya yang sangat panjang. Pemakaian stagen harus benar dan tepat. Anda pun harus teratur dan disipilin untuk memakai stagen hingga 3-4 minggu agar hasilnya optimal. 

Jumat, 24 Januari 2014

Tips Langsing Dengan Biaya Murah

Salah satu ketakutan para ibu adalah perut menjadi semakin besar setelah melahirkan. Mereka bingung bagaimana cara untuk mendapatkan tubuh yang langsing kembali setelah melahirkan. Banyak yang menggunakan cara yang instan, seperti minum obat pelangsing. Tapi ada juga yang melangsingkan perut cara tradisional, stagen pasca melahirkan. Namun, ibu-ibu jaman sekarang tidak mau ribet dalam menggunakan cara tradisional ini.

Murah dan Efektifnya Perawatan Tradisional Pasca Melahirkan

Salah satu ketakutan para ibu usai melahirkan adalah tampilan tubuh khususnya perut yang besar dan menggelampir. Selain tak nyaman, perut yang tak kencang dan besar akan membuat para ibu baru ini kurang percaya diri karena penampilannya sudah tidak menarik lagi. 

Tak heran jika banyak ibu yang melakukan berbagai cara mulai dari sedot lemak hingga mengkonsumsi obat pelangsing untuk mendapatkan kembali tubuh idealnya. Namun hasilnya nihil. Bahkan tak sedikit ibu yang mengalami efek samping pasca sedot lemak atau mengkonsumsi obat pelangsing. Tentu Anda tidak ingin mengalami kasus yang sama, bukan? Anda yang ingin langsing pasca melahirkan kini tak perlu cemas lagi. Masih ada tips langsing alami yang bisa Anda coba, yaitu dengan menggunakan cara tradisional ala ibu dan nenek kita. 

Kamis, 23 Januari 2014

Tetap Langsing Usai Melahirkan, Wajib Dibaca !!

Anda stress dengan badan gemuk usai menjalani masa kehamilan dan persalinan? Sulit langsing lagi? Ini adalah masalah umum yang sering sekali dikeluhkan oleh sebagian besar wanita yang baru saja melahirkan. Berbagai cara telah dicoba seperti mengkonsumsi obat pelangsing namun terkadang tak membuahkan hasil yang memuaskan. Nah, bagi Anda para ibu-ibu yang tetap ingin langsing usai melahirkan, kini ada cara melangsingkan tubuh yang efektif, aman, dan yang pasti cepat. Ada dua macam cara, yaitu cara tradisional dan cara moderb. Anda bisa menggunakan keduanya. 

Selasa, 21 Januari 2014

Rahasia Langsing Usai Melahirkan? Ini Caranya

Bagi ibu-ibu yang baru saja melahirkan. Dan ingin segera membentuk kembali tubuhnya seperti sebelum hamil dan melahirkan. Bisa coba banyak cara. Bisa pilih yang tradisional atau modern.
Bagi ibu-ibu yang ingin melestarikan tradisi dan budaya. Ada beberapa cara untuk melangsingkan perut setelah melahirkan. Caranya antara lain.
  1. Minum jamu adalah salah satu cara untuk mengembalikan bentuk tubuh menjadi langsing. Bagi mereka yang baisa minum jamu, itu adalah masalah mudah. Bagaimana bagi yang tidak suka?
  2.  Bagi yang tidak suka atau tidak terbiasa minum jamu. Bisa coba cara yang satu ini. Tambahkan aromaterapi pada jamu. Paling tidak aroma dari jamu akan berkurang. 

Rabu, 01 Januari 2014

Tradisi Lama Menjaga Kelangsingan Tubuh Pasca Melahirkan, Murah dan Dijamin AMAN.

Kebiasaan lama ibu atau nenek Anda dalam merawat tubuh pasca kehamilan atau persalinan perlu dilestarikan. Sebab, terbukti bahwa tradisi perawatan tubuh kaum hawa model lama ini justru mampu mengembalikan tubuh ideal. Namun, memang cara dan bentuknya saja yang kini dikemas lebih praktis dan modern, dengan mengadopsi pola lama kaum ibu menjaga tubuhnya.